Laman

Selasa, 22 Februari 2011

SISTEM ATAP BAJA RINGAN - MENARA TRUSS




SISTEM ATAP BAJA RINGAN
MENARA TRUSS

Profil Baja Ringan Menara Truss terbuat dari jenis baja cold formed dengan Hi Tens G 550 sebagai standar bahan baja untuk struktur atap, dengan tegangan maksimum 550 Mpa yang telah dilapisi oleh alumunium dan zinc sebagai lapisan anti korosi dan telah memenuhi standarisasi SNI, diproduksi dengan mesin berteknologi dengan tingkat presisi tinggi menjadikan dimensi material lebih akurat sebagai penunjang penggunaan sistem struktur rangka atap baja ringan yang lebih ringan, tahan karat dan ekonomis.

Profil Baja Ringan Menara Truss telah menjalani pengujian di laboratorium Rekayasa Struktur Fakultas Teknik Sipil dan lingkungan Institut Teknologi Bandung (ITB), dengan pengujian terhadap daya lentur, tekan dan tarik sebagai faktor kelaiakan profil baja ringan dipergunakan untuk konstruksi rangka atap. Dengan standarisasi uji yang digunakan:

> Design of Cold Formed Steel Structures to Australian Standard-Australian Institute of Steel Construction.

> Design Guide for Cold Formed Steel Trusses-American Iron and Steel Institute (AISI)

1 komentar: